Saturday, November 17, 2012

Cek Tagihan Listrik dan Telepon menggunakan Android

home menu cek tagihan

Banyak sekali manfaat yang kita dapat dengan menggunakan smartphone android salah satunya adalah kita dapat dengan mudah menge-cek tagihan telepon dan listrik dengan menggunakan smartphone android. Salah satu aplikasi yang dapat kita gunakan adalah Cek Tagihan, aplikasi ini dibuat oleh pengembang lokal yaitu TruStudio. dan aplikasi ini Gratis lho hehe :D 

Anda dapat mendownloadnya disini google playstore.



Sangatlah mudah mengoperasikan aplikasi ini, jika anda ingin melihat atau cek tagihan telepon maka anda hanya cukup menggeser slide menu diatas sendiri (terdapat 2 menu Telkom dan Listrik) begitu juga sebaliknya. Setelah itu silahkan anda masukan nomor telepon atau nomor pelanggan listrik dan tekan tombol submit, tombol ini terletak diatas antara angka 2 dan 3.

Anda dapat melihat hasilnya dibawah ini :

inputan cek tagihan telepon

Hasil dari pengecekan tagihan nomor telepon anda dengan keterangan belum lunas atau belum terbayar.

cek tagihan telepon belum lunas


Hasil dari pengecekan tagihan nomor telepon anda dengan keterangan lunas atau sudah terbayar. hasil screenshot dibawah ini adalah keterangan setelah hasil pembayaran. contoh gambar dibawah ini saya menggunakan nomor yang berbeda dikarenakan menggunakan nomor saudara yang telah membayar telepon dan nomor saya sendiri belum saya bayar pada saat penulisan / penerbitan aplikasi ini, nomor pada gambar dibawah tidak sama dengan gambar diatas lho.

cek tagihan telepon lunas

Note : Aplikasi ini hanya dapat berjalan saat anda terhubung dengan jaringan Internet.

No comments:

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungan anda, silahkan isi komentar dan saran anda dibawah ini [Mohon jangan menggunakan link aktif, karena otomatis terhapus] :